1st Anniversentry

2 min read

Deviation Actions

muhramla's avatar
By
Published:
740 Views
Silakan tebak sendiri asal-muasal kata di atas (itu pun kalau Anda masih punya waktu luang yang bingung mau diapakan, haha...).

Sejatinya entri jurnal ini akan diposting pada 14/2 lalu, (katanya sih) dalam rangka peringatan bergabung di DA. Tapi, yah, beginilah, begitulah, karena satu dan lain hal, baru bisa terposting sekarang.

Hm, diketiki apa ya? Oiya, ini aja kali ya: Kenapa saya gabung di DA? Pertama, mungkin, karena saya suka menggambar. (Lho, koq mungkin? Yah, tidak tahu juga sih pastinya apa yang saya pikirkan setahun lalu itu. Jadi anggap saja alasannya semacam itu.)

Di antara sekian banyak layanan jejaring sosial di Internet yang saya gabungi, DA termasuk salah satu yang masih aktif saya tekuni (apa ya kata tepatnya?). Yang lainnya tidak jelas nasibnya, misal Friendster (sudah sangat jarang diakrabi, paling-paling meng-approve friend request atau comment). Maka ketika beberapa kawan meng-invite untuk gabung misalnya di Facebook atau hi5, tidak segera saya terima.

Tidak berarti layanan-layanan tersebut tidak bagus. Sangat bagus malah, apalagi yang muncul belakangan. Fitur-fiturnya bisa menyenangkan bagi kebanyakan orang, tapi sayangnya (anehnya?) tidak bagi saya. Beberapa yang cukup menarik di layanan online antara lain blog. Akun Blogger termasuk salah satu yang cukup aktif, meski sering cuma sebagai drafter, sementara yang di WordPress belum diakrabi. Multiply mestinya cukup ideal karena menggabungkan blog ke layanan jejaring sosial, tapi, sama seperti beberapa lainnya, akun saya di sana masih mati suri.

Kedua, tidak ada alasan kedua, cuma yang pertama di atas. Seni/desain adalah salah satu bidang yang sudah menarik minat saya sejak lama. Di DA, paling tidak, saya bisa menyalurkannya. Karya saya memang belum sebaik mereka yang artis betulan, tapi so what? Yah, meski masih sekadar 'berkeliaran' di kulit luarnya, itu sudah cukup mengasyikkan (mungkin posisi saya di sini memang masih cuma buat asyik-asyikan). Selain itu juga mendukung 'kerja sampingan' saya sebagai 'desainer resmi padahal bukan' di perusahaan (misal sebagai resource untuk sumber inspirasi).

Minat saya pada seni/desain juga pernah membuat saya bercita-cita untuk kuliah di bidang desain, meski tidak tercapai dan malah masuk ke bidang ilmu alam. Itulah mengapa sekarang saya menjadi seorang Mad Scientist, huahaha....
© 2009 - 2024 muhramla
Comments0
Join the community to add your comment. Already a deviant? Log In